Postingan

Menampilkan postingan dengan label Kodim 1011

Berbagi Berkah di Bulan Ramadhan - Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Kapuas

Gambar
Kuala Kapuas, 5 April 2024 Dewan Pengurus Daerah Persatuan Perawat Nasional Indonesia DPD PPNI Kab. Kapuas, pada Ramadhan 1445H tahun ini berbagi Berkah Ramadhan dengan Tema "Jum'at Berkah Ramadhan"  Kegiatan ini dihimpun dari sumbangan anggota PPNI dan beberapa donatur, jumlah yang dibagikan 1.400 item terdiri dari beras, gula, minyak goreng, telur, nasi kotak dan takjil adapun sasaran ditahun ini, Rumah Singgah, Panti Asuhan, fakir miskin dan dhuafa. Foto, video dan tulisan merupakan kiriman Bapak M. Hipni

Sosialisasi P4GN Pada Anggota Kodim 1011/KLK

Gambar
Peserta sosialisasi P4GN Pada hari Senin, 2 Maret 2015 bertempat di Aula Kodim 1011 / KLK dilaksanakan kegiatan Sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan, Pencegahan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) pada anggota Kodim 1011 / KLK. Bapak Sunu sedang menyampaikan materi Penyuluhan ini disampaikan oleh Bapak Sunu Adi Wirawan, S.Psi dan dr. Tri Setyautami, MPHM dari Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas. Bapak Sunu menyampaikan tentang pencegahan penggunaan narkoba dengan penguatan keluarga. Ibu Tri menyampaikan masalah bahaya narkoba dan rokok terhadap kesehatan. Beliau juga menyinggung masalah HIV/AIDrS. 

Donor Darah di Bank Mandiri dan Kodim 1011 KLK

Gambar
Peserta donor darah di Bank Mandiri ( Courtesy of PMI Kabupaten Kapuas ) Dalam rangka memperingati HUT ke-13 Tahun 2013, PT. Bank Mandiri Cabang Kapuas menyelenggarakan kegiatan donor darah. Kegiatan donor darah ini diselenggarakan pada tanggal 1 Oktober 2013 di halaman PT. Bank Mandiri Cabang Kapuas, Jl. Sudirman, Kuala Kapuas. Kegiatan ini sengaja dilaksanakan di halaman bank agar para nasabah dan orang-orang yang lewat di depan bank dapat diajak untuk mendonorkan darahnya. Berdasarkan keterangan dari pihak UTD RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo, jumlah darah yang berhasil dikumpulkan sebanyak 59 kantong. Pada tanggal 3 Oktober 2013, Kodim 1011 KLK juga menyelenggarakan kegiatan donor darah yang dilaksanakan di lingkungan kantor. Kegiatan ini diikuti oleh para anggota TNI. Dalam kegiatan ini jumlah kantong darah adalah sebanyak 42 buah. 

Pendaftaran Lomba Cerdas Cermat dan Paduan Suara 2013

Dalam rangka menyambut peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia, 17 Agustus 2013, Komando Distrik Militer (Kodim) 1011 Kuala Kapuas menyelenggarakan kegiatan lomba cerdas cermat dan lomba paduan suara. Kegiatan lomba cerdas cermat terdiri dari Tingkat SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/MA/SMK. Sedangkan lomba paduan suara terdiri dari tingkat SMP/MTs, SMA/MA/SMK dan SKPD. Kegiatan lomba akan dilaksanakan di Markas Kodim 1011 Kuala Kapuas, Jalan Tambun Bungai, Kuala Kapuas.  Pendaftaran dilakukan mulai hari Kamis, 1 Agustus 2013 s/d 21 Agustus 2013 pada pukul 07.00 - 16.00 WIB. Pelaksanaan Technical Meeting akan dilaksanakan pada tanggal 22 Agustus 2013. Sedangkan kegiatan lomba akan dimulai pada tanggal 23 Agustus 2013. Untuk penjelasan lebih lanjut silahkan hubungi Pak Suwito 082149991787. Sumber: Halaman Facebook Dinas Pendidikan Kabupaten Kapuas

Senam Diabetes di Posyandu Lansia Basarang

Gambar
Senam Diabetes di Posyandu Lansia UPTD Puskesmas Basarang Jum'at (17/5) pagi tadi di halaman Posyandu Lansia binaan UPTD Puskesmas Basarang Kabupaten Kapuas untuk kedua kalinya dilaksanakan kegiatan Senam Diabetes yang dipandu oleh instruktur senam dari Persadia (Persatuan Diabetes Indonesia) Cabang Kuala Kapuas.  Peserta yang hadir adalah para penyandang diabetes yang terdeteksi di UPTD Puskesmas Basarang, juga turut hadir dalam kegiatan tersebut Bapak Camat Basarang, Bapak Danramil Basarang, serta masyarakat sekitar tempat kegiatan. Dari Kuala Kapuas ada beberapa rombongan yang juga turut menyemarakkan kegiatan ini, antara lain dari Dinas Kesehatan, Diabetes Center RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas, dan juga dari PT. ASKES Cabang Palangkaraya AAM Kuala Kapuas. Dalam sambutannya Ketua Persadia Cabang Kuala Kapuas, Talinting E Toepak menyampaikan sebagai penyandang diabetes jangan berputus asa, tetap terus berolah raga agar hidup tetap sehat dan dengan mel

Bapak Pandi - Wartawan Kodim 1011 KLK

Gambar
Bapak Pandi sedang beraksi saat Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 2012 Kuli Tinta di Kuala Kapuas tidak asing dengan Bapak Pandi. Beliau dapat dijumpai dalam berbagai kegiatan resmi di Kuala Kapuas dan tempat-tempat lainnya yang melibatkan unsur Kodim 1011 KLK. Sudah banyak koleksi foto dan video yang menjadi dokumentasi Kodim yang merupakan hasil keringat beliau. Sebagaimana juga para wartawan yang lain, beliau pun juga harus berpanas-panas dan menyisihkan waktu untuk meliput berbagai berita di Kuala Kapuas. Bedanya beliau dengan wartawan lain adalah akses beliau untuk meliput berbagai kegiatan yang dilakukan oleh Kodim 1011 KLK yang jarang bisa dilakukan oleh para wartawan lain seperti meliput para tentara ketika mereka sedang berlatih dan berbagai kegiatan internal TNI lainnya. Informasi Kapuas pernah menawarkan kepada beliau untuk mengabadikan berbagai rekaman video-nya di YouTube. Sebagian kegiatan Kodim 1011 KLK sekarang sudah bisa diakses melalui YouTube.

Tentara Menjaga SPBU

Gambar
Tentara dari Kodim 1011 Kuala Kapuas di SPBU  Pada saat mengisi bensin di SPBU di Jl. Trans Kalimantan, dekat Bundaran Besar Kuala Kapuas, pada hari Rabu, 11 April 2012, admin melihat satu hal yang menarik yaitu adanya tentara di SPBU. Kalau melihat keberadaan polisi di SPBU adalah hal yang biasa. Namun ketika ada tentara, maka ini adalah tidak biasa. Tentara dari Kodim 1011 Kuala Kapuas di SPBU Ketika admin menanyakan kepada salah seorang tentara yang berjaga disana, beliau menyatakan bahwa tugas menjaga di SPBU ini adalah perintah dari komandan.

Kumpulan Video Kodim 1011 / KLK di YouTube

Gambar
Dalam rangka lebih memasyarakatkan kegiatan yang diselenggarakan oleh Komando Distrik Militer (Kodim) 1011 Kuala Kapuas, pihak Kodim mengunggah berbagai video kegiatan mereka di YouTube. Untuk tahap awal ini, video-video yang di unggah adalah berbagai video dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-66 dan Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia ke-66 yang diisi dengan berbagai kegiatan. Mengingat akun YouTube yang dimiliki oleh Kodim ini ( http://www.youtube.com/kodimkapuas ) masih baru, akun ini hanya bisa mengunggah video-video dengan durasi 15 menit, jadi video yang ada terpaksa dipotong-potong dengan masa putar maksimal 15 menit. Bila sudah cukup banyak video yang diunggah diharapkan akun ini sudah bisa menyajikan video yang utuh. 

Kodim 1011 KLK menyelenggarakan donor darah

Gambar
Anggota TNI sedang mendonorkan darahnya ( With courtesy from PMI Kabupaten Kapuas ) Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia ke-66, Komando Distrik Militer (Kodim) 1011 Kuala Kapuas bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia Kabupaten Kapuas menyelenggarakan kegiatan donor darah yang bertempat di Unit Transfusi Darah RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo pada hari Jum'at, 30 September 2011. Dalam kegiatan ini lebih dari 30 orang anggota TNI mendonorkan darahnya. Kegiatan ini juga sekaligus sebagai rangkaian kegiatan Hari Ulang Tahun PMI ke-66. Kodim 1011 KLK secara rutin menyelenggarakan kegiatan donor darah. Beberapa bulan yang lalu dalam rangka HUT Persit Kartika Chandra Kirana, para anggota TNI juga melakukan kegiatan donor darah. Sampai saat ini instansi yang rutin menyelenggarakan kegiatan donor darah selain Kodim adalah Polres Kapuas dan Bank Mandiri. Semoga kegiatan ini dapat diikuti oleh instansi-instansi lain.

Postingan populer dari blog ini

Kamus Dayak Ngaju - Indonesia

Pengantar singkat Bahasa Dayak Ngaju (4)

Laki-laki adalah "qawwam" bagi perempuan