Postingan

Menampilkan postingan dengan label Musholla

Pesan Presiden Jokowi dalam Rapat Kerja Kesehatan Nasional 2024

Gambar
  Indonesia berpeluang menjadi negara maju saat bonus demografi terjadi pada tahun 203--an dimana 68% penduduk Indonesia berada pada usia produktif. Bila kita tidak mencapai ini, kita akan seperti Amerika Latin yang tidak bisa menjadi negara maju. Namun banyak tantangan yang harus dihadapi seperti angka stunting yang meskipun sudah menurun dari 37,6% (2013) menjadi 21,5% (2023), namun masih jauh dari target 14%. Kematian akibat penyakit menular juga masih tinggi yaitu stroke 331 ribu per tahun, jantung 296 ribu per tahun dan kanker 297 ribu per tahun. Itulah sebabnya kementerian kesehatan berusaha agar Puskesmas bisa melakukan deteksi dini dengan menggunakan USG dan EKG. Rumah sakit juga diharapkan untuk bersiap menerima CT-Scan, mamografi dan Cath-Lab, Linaec, serta MRI. Tentu semua itu harus ditunjang dengan sumber daya manusia yang memadai. Ketersediaan dokter spesialis masih menjadi problem terbesar. Rasion dokter kita masih 0,47, ranking 147 dunia. RSUD Indonesia 34% tidak punya d

Nyasar ke Musholla Al Musyawwaroh

Gambar
Pada hari Selasa, 26 Februari 2019, admin berjalan keluar dari Royal Padjadjaran Hotel mau menuju ke Masjid Darussalam menurut petunjuk dari Google Maps. Ketika admin mendekati lokasi masjid di peta, ada suara wirid yang terdengar cukup keras. Admin mengira suara tersebut berasal dari Masjid Darussalam. Admin menelusuri gang-gang yang ada di daerah tersebut untuk sampai ke sumber suara. Di perjalanan menuju sumber suara admin melewati sebuah langgar yang lampunya masih mati.  Mendekati sumber suara, admin cukup bingung, suara tersebut berasal dari ketinggian, tapi tidak ada jalan yang menuju ke sana. Admin lalu mencoba tangga yang tersedia. Ternyata sumber suara tersebut adalah dari Musholla Al Musyawwaroh, bukan Masjid Darussalam.  Setelah matahari terbit, admin kembali menelusuri jalan yang sudah dilewati tadi pagi, ternyata admin tidak bisa menempuh jalan yang sama dan keluar dari arah berbeda. Dan ternyata Masjid Darussalam tidak jauh dari pintu masuk gang yang a

Shalat di Mushola Al-Farizi Polres Kapuas

Gambar
Mushola ini terletak di dalam komplek Polres Kapuas di Jalan Pemuda, Kuala Kapuas. Dari dalam mushola ini kita bisa melihat bundaran besar. Mushola ini mampu menampung 40 orang jama'ah. Tempat wudhu dan WC juga disediakan di samping mushola. Tempat ini juga dilengkapi dengan AC dan kipas angin. Mushola ini juga menyediakan mukena dan sarung bagi jama'ah wanita. Bagi yang ingin berinfak juga disediakan kotak sumbangan. Mushola ini cukup bersih.

Masjid di Kapuas (Jilid 1)

Masjid Di Kapuas (Jilid 1) Buku diatas berisi foto-foto masjid, langgar dan mushola yang berhasil admin kumpulkan sejak bulan Oktober 2009 sampai dengan November 2011. Masih banyak tulisan yang tidak ada fotonya. Sebagian informasi tentang masjid dan pengurusnya diperoleh dari Kantor Urusan Agama Kecamatan Selat dan yang lainnya. Namun admin belum sempat melakukan klarifikasi apakah datanya sudah ada perubahan atau belum. Buku elektronik ini merupakan koleksi foto admin yang dimuat di blog Masjid di Kapuas .

Peringatan Maulid di Langgar Darul Muhajirin

Gambar
Ust. Saukani saat memberikan ceramah di Langgar Darul Muhajirin Grup Maulid Al Hijrah memimpin lantunan sholawat Pelaksanaan peringatan kelahiran Nabi Muhammad SAW di langgar Darul Muhajirin Jl. Agathis No. 5 Kuala Kapuas sebelah KODIM 1011/KLK dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 19 Februari 2011. Pada peringatan ini mengundang Grup Maulid "Al-Hijrah" dengan Qori Bapak Fahrurrazi, MSi dan Penceramah Ust. Saukani. Pada ceramahnya Ust. Saukani menjelaskan bahwa tanda-tanda kenabian sudah ditampakkan oleh Alloh SWT sejak Ibunda Nabi Siti Aminah mulai mengandung nabi, sehingga nabi lahir dan disusui oleh beberapa orang ibu susu. Nabi Muhammad sebagai rahmatan lil 'alamin dapat memberikan rahmat kepada seluruh alam.

Postingan populer dari blog ini

Kamus Dayak Ngaju - Indonesia

Pengantar singkat Bahasa Dayak Ngaju (4)

Laki-laki adalah "qawwam" bagi perempuan