Usaha Mencari Peta Virtual Background: Saat GIS Kalteng “Diuji” dengan Google Maps

Gambar
Perbandingan tampilan Sei Pinang di dua platform: citra satelit pada Google Maps (kiri) dan Peta GIS Kalteng (kanan) relatif sama-sama belum detail. Perbedaannya, Google Maps menampilkan lebih banyak titik lokasi/nama tempat (POI) yang ditambahkan komunitas seperti Local Guides, sehingga orientasi lokasi terasa lebih mudah. Pada hari Sabtu, 31 Januari 2026 , saya mencoba mencari peta Kalimantan Tengah yang menarik untuk dijadikan virtual background saat rapat daring menggunakan Jitsi Meet . Saya lalu meminta bantuan Copilot (AI milik Microsoft). Copilot kemudian merekomendasikan sebuah situs pemetaan milik Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah: Peta GIS Kalteng ( https://peta.simtaru.kalteng.go.id/ ). Awalnya saya cukup terkesan. Ketika saya mengarahkan peta ke wilayah Kuala Kapuas , tampilannya terlihat rapi dan informatif. Dari situ muncul rasa penasaran: kalau di ibu kota kabupaten terlihat lumayan detail, apakah wilayah yang lebih jauh seperti Sei Pinang (ibu kota Kecamatan Se...

kabupatenkapuas.info dialihkan ke kapuas.info

Pada awalnya admin menyangka bahwa domain yang lama yaitu http://www.kabupatenkapuas.info sudah tidak bisa diakses lagi. Tapi ketika mengecek di http://who.is ternyata akun tersebut masih aktif. Akhirnya admin menghubung customer support dari http://www.godaddy.com untuk minta bantuannya untuk mengalihkan http://wwwkabupatenkapuas.info ke http://www.kapuas.info. Setelah melalui beberapa prosedur untuk mendapat costumer support PIN, akhirnya domain lama bisa dialihkan ke domain baru. Jadi bila anda mengetikkan http://www.kabupatenkapuas.info maka secara otomatis anda akan diarahkan ke domain yang baru yaitu http://www.kapuas.info .

Ini merupakan pengalaman berharga bagi admin, karena pada awalnya admin menyangka bahwa domain yang lama sudah tidak bisa digunakan lagi. Tapi rupanya dia masih bisa digunakan dan malah kita masih bisa mengakses google aplikasi dengan menggunakan nama pengguna dan sandi dari domain yang lama.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kamus Dayak Ngaju - Indonesia

Pengantar singkat Bahasa Dayak Ngaju (4)

Kode Pos di Kabupaten Kapuas