Menghargai Kekayaan Alam yang Sering Kita Lupakan

Gambar
Semak-semak di Jalan Jendral Sudirman, Kuala Kapuas Di tengah upaya kota-kota besar di seluruh dunia untuk menghijaukan kembali ruang-ruang mereka, kita yang hidup di tempat-tempat kaya akan alam seperti Kalimantan sering kali lupa bahwa apa yang kita miliki adalah sesuatu yang begitu berharga. Ketika kita melihat vegetasi liar dan keanekaragaman tumbuhan di sekitar kita, mungkin terlintas keinginan untuk “merapikan” atau mengubahnya menjadi lebih teratur. Namun, justru di sinilah letak keistimewaan yang sering dirindukan oleh mereka yang tinggal di kota-kota besar. Di kota besar, orang-orang berjuang untuk menanam pohon dan mengembalikan sedikit nuansa hijau yang hilang. Sementara di Kalimantan, kita sudah dikelilingi oleh kekayaan alam ini setiap hari. Tantangannya adalah bagaimana kita bisa melihat ini sebagai aset yang harus dijaga, bukan dihilangkan. Dengan menyadari bahwa setiap semak dan pohon liar adalah bagian dari ekosistem yang seimbang, kita bisa belajar untuk lebih meng...

Workshop Baseline Survey KPPBM (CBHFA)

Abdur Rofi (surveyor) sedang memberikan penyajian
Pada hari Selasa, 16 Oktober 2012 bertempat di Aula Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UMKM Kabupaten Kapuas diselenggarakan kegiatan Workshop Baseline Survey Program Kesehatan dan Pertolongan Pertama Berbasis Masyarakat (KPPBM). Kegiatan ini dilaksanakan oleh PMI Kabupaten Kapuas dan dihadiri oleh sebagian pihak terkait dalam kegiatan ini diantaranya, PMI Pusat, PMI Provinsi, Dinas Kesehatan, Pimpinan Puskesmas dan petugas kesehatan dari Sei Tatas, Pulau Kupang dan Terusan Raya, serta pengurus dan staf PMI Kabupaten Kapuas.

Survei yang didahului dengan Focus Discussion Group ini mendapatkan banyak hal tentang pengetahuan masyarakat tentang tanda-tanda, penyebab, cara pencegahan dan cara pengobatan penyakit Diare, Malaria, TBC, Gizi Buruk, ISPA, dan hipertensi. Selain itu juga ada topik khusus yaitu keselamatan di sungai, di jalan raya dan tempat kerja.

Hasil workshop ini akan dijadikan sebagai strategi intervensi kepada masyarakat yang berada pada daerah proyek.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kamus Dayak Ngaju - Indonesia

Pengantar singkat Bahasa Dayak Ngaju (4)

Kode Pos di Kabupaten Kapuas