PPNI Kabupaten Kapuas - Berbagi Berkah di Bulan Ramadhan 1446 H - 2025

Gambar
  Kuala Kapuas 17 Maret 2025 Bertepatan dgn HUT PPNI ke 51 dan Bulan Ramadhan PPNI Kab Kapuas mengadakan kegiatan seperti tahun-tahun  sebelumnya yaitu Berbagi Berkah di Bulan Ramadhan,  ada pun jumlah yg dibagikan 600 paket Takjil dan Nasi Kotak, Beras, Mie Instan, Uang, adapun sasaran kegiatan, Panti Asuhan Budi Sejahtera, Ponpes Bifahmil Anbiya, Panti Asuhan Eka Kaharap dan Rumah Singgah Basarang. 

Kelompok Bermain Islam Terpadu dan Tempat Penitipan Anak Al-Amin

Pendirian lembaga ini diawali dengan keprihatinan terhadap berbagai kelompok bermain yang ada di Kuala Kapuas yang kurang memberikan nilai ruhani dalam pemberian bimbingan terhadap anak-anak yang dititipkan disana. Hal ini membuat sekelompok orang tua yang memiliki anak-anak yang masih kecil untuk membentuk kelompok bermain dan tempat penitipan anak yang mempunyai nuansa religius dalam pengelolaannya. Diharapkan penanaman nilai-nilai religius sejak dini ini akan memberikan pengaruh yang positif bagi anak-anak dalam perkembangan mereka selanjutnya. Lokasinya adalah di Jalan Tambun Bungai Gg. IV Jalur D No. 5, RT 35 RW 04, Kuala Kapuas. Teleponnya adalah 0513-25205.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kamus Dayak Ngaju - Indonesia

Pengantar singkat Bahasa Dayak Ngaju (4)

Laki-laki adalah "qawwam" bagi perempuan