Postingan

Menampilkan postingan dengan label Geevv

Sosialisasi Peningkatan Kepatuhan Terhadap Pemenuhan Standar Pelayanan Publik di Lingkungan Kabupaten Kapuas

Gambar
  Kegiatan Sosialisasi Peningkatan Kepatuhan Terhadap Pemenuhan Standar Pelayanan Publik di Lingkungan Kabupaten Kapuas dilaksanakan pada hari Selasa, 30 April 2024 di aula Badan Perencanaan, Penelitian dan Pembangunan Daerah Kabupaten Kapuas.  Dalam sambutan dari Asisten III, Bapak Ahmad M. Saribi, beliau mengharapkan adanya arahan dari Sekretaris Daerah terkait masalah pembangunan Zona Integritas di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas. Bapak Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas, Drs, Septedy, menyampaikan bahwa hasil dari Ombudsman untuk tahun 2023 adalah 82,72. Tapi penilaian KPK, kita berada pada 68,99 padahal target nasional adalah di atas 70. Kita tidak boleh puas dengan kepatuhan di Ombudsman, kita harus meningkatkan satuan pengawasan internal. Beliau bertanya, kalau darah lain bisa, mengapa kita tidak bisa. Mengapa? Masalahnya dimana? Pekerjaan ini adalah pekerjaan kita semua,

Mesin Pencari "Geevv" - mencari sekaligus menyumbang

Gambar
Tanda panah (kanan atas) menunjukkan donasi yang sudah dikumpulkan oleh admin Beberapa hari yang lalu admin melihat posting di WA dari seorang teman sesama alumni ARH-UI, dia menyarankan kami untuk menggunakan mesin pencari GEEVV sebagai alternatif dari Google. Setelah admin coba, ternyata saat mengakses www.geevv.com dana tersalurkan berjumlah Rp 15.431.760. Dana tersebut untuk saat ini akan disalurkan ke korban bencana gempa di Aceh bekerja sama dengan ACT (aksi cepat tanggap). Gambar Santa di Google Maps Memang kita harus menyadari bahwa Google berbasis di Amerika yang mayoritas adalah orang Kristen, sehingga banyak sekali aplikasinya yang menggambarkan suasana yang ada di Amerika, contohnya adanya gambar Santa di Google Maps. Hal yang sama tidak dilakukan oleh Google ketika kaum Muslimin Indonesia merayakan hari besarnya. Jadi ada baiknya untuk mendukung penggunaan Geevv untuk membantu saudara-saudara kita yang memerlukan. 

Postingan populer dari blog ini

Kamus Dayak Ngaju - Indonesia

Pengantar singkat Bahasa Dayak Ngaju (4)

Laki-laki adalah "qawwam" bagi perempuan