Postingan

Sosialisasi Peningkatan Kepatuhan Terhadap Pemenuhan Standar Pelayanan Publik di Lingkungan Kabupaten Kapuas

Gambar
  Kegiatan Sosialisasi Peningkatan Kepatuhan Terhadap Pemenuhan Standar Pelayanan Publik di Lingkungan Kabupaten Kapuas dilaksanakan pada hari Selasa, 30 April 2024 di aula Badan Perencanaan, Penelitian dan Pembangunan Daerah Kabupaten Kapuas.  Dalam sambutan dari Asisten III, Bapak Ahmad M. Saribi, beliau mengharapkan adanya arahan dari Sekretaris Daerah terkait masalah pembangunan Zona Integritas di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas. Bapak Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas, Drs, Septedy, menyampaikan bahwa hasil dari Ombudsman untuk tahun 2023 adalah 82,72. Tapi penilaian KPK, kita berada pada 68,99 padahal target nasional adalah di atas 70. Kita tidak boleh puas dengan kepatuhan di Ombudsman, kita harus meningkatkan satuan pengawasan internal. Beliau bertanya, kalau darah lain bisa, mengapa kita tidak bisa. Mengapa? Masalahnya dimana? Pekerjaan ini adalah pekerjaan kita semua,

Alur pendaftaran CPNS Tahun 2018 di situs Badan Kepegawaian Kapuas

Artikel yang berjudul " Kabupaten Kapuas terima 197 CPNS Tahun 2018 " sudah dilihat lebih dari 11.000 kali. Tahapan berikutnya tentu para calon CPNS perlu mengetahui bagaimana alur pendaftaran CPNS Tahun 2018. Oleh karena itu situs Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kapuas memuat sebuah artikel yang berjudul: Alur pendaftaran CPNS Tahun 2018 Diharapkan para calon CPNS dapat mengakses artikel diatas sehingga mengetahui apa langkah selanjutnya untuk mendaftarkan diri mengikuti ujian CPNS Tahun 2018.

Shalat Jum'at di Masjid Nurul Iman Kuala Kapuas

Gambar
Dalam video diatas tampak proses dalam shalat Jum'at di Masjid Nurul Iman, Jalan Kapten Pierre Tendean Gg. VIII, Kuala Kapuas adalah sebagai berikut: Pembacaan sumbangan masyarakat Pembacaan do'a arwah dan Fatihah empat Adzan pertama Shalat sunnah Adzan kedua Khutbah Jum'at Shalat Jum'at Zikir sesudah shalat Bersalaman 

Kabupaten Kapuas terima 197 CPNS Tahun 2018

Gambar
Pada hari Rabu, 12 September 2018 bertempat di ruang rapat Bupati Kapuas dilaksanakan rapat ptersiapan seleksi CPNS dilingkungan Pemerintah Kabupaten Kapuas Tahun 2018. Dalam pertemuan tersebut Pj. Bupati Kapuas, Bapak Agus Pramono, S.Sos membacakan formasi CPNS Kabupaten Kapuas Tahun 2018 sebagai berikut: Guru kelas ahli pertama S1 PGSD 38 orang SDN 1 Pantai, Kecamatan Kapuas Barat SDN 1 Buhut Jaya, Kecamatan Kapuas Tengah SDN 1 Karetau, Kecamatan Kapuas Tengah SDN 1 Marapit, Kecamatan Kapuas Tengah SDN 1 Masaran, Kecamatan Kapuas Tengah SDN 1 Penda Muntei, Kecamatan Kapuas Tengah SDN 1 Petak Bahendang, Kecamatan Kapuas Tengah SDN Pujon, Kecamatan Kapuas Tengah SDN 1 Tapen, Kecamatan Kapuas Tengah SDN 1 Tumbang Panganan, Kecamatan Kapuas Tengah SDN 2 Marapit, Kecamatan Kapuas Tengah SDN Jakatan Masaha, Kecamatan Mandau Talawang SDN Karetau Manta'a, Kecamatan Mandau Talawang SDN Lawang Tamang, Kecamatan Mandau Talawang SDN Masaha, Kecamatan Mandau Talawang SDN

Pawai 1 Muharram 1440 H / 2018 M di Kuala Kapuas

Gambar
Pawai 1 Muharram 1440 H / 11 September 2018 M dilaksanakan dengan garis "start" di depan rumah jabatan Bupati Kapuas. Untuk "finish" ada yang di rumah jabatan kembali, ada juga yang di Masjid Agung Al-Mukarram Amanah. Pawai ini dilepas oleh Sekda Kabupaten Kapuas, Bapak Rianova, SH. Kegiatan ini diikuti oleh berbagai kalangan masyarakat, mulai dari PAUD sampai yasinan atau perkumpulan maulid Habsyi. Mulai dari TK sampai perguruan tinggi. Mulai dari anak-anak sampai orang dewasa. Sebagian peserta menyajikan penampilan dihadapan panggung pejabat. Untuk penampilan yang cukup lama harus puas dihentikan oleh panitia agar tidak menghambat peserta berikutnya.

Harga mandai lebih mahal dari ayam potong

Gambar
"Mandai" Pada hari Ahad, 9 September 2018 admin beserta istri ke pasar di Jalan Mawar, Kuala Kapuas. Di pasar admin melihat ada seorang penjual yang sedang mengupas kulit cempedak. Sambil mengupas dia bilang bahwa "orang sini" makan kulit cempedak. Waktu admin tanya berapa harga kulit cempedak yang sudah dibersihkan, dia bilang Rp 30.000 per kilo. Pada hari yang sama, harga ayam potong per kilo adalah Rp 28.000. Kalau sedang musim cempedak di Basarang, maka banyak mobil yang mampir untuk membeli cempedak. Mereka ingin mengkonsumsi "dagingnya". Bagi yang suka dengan mandai, setelah diolah, menurut mereka rasanya seperti daging ayam.

Postingan populer dari blog ini

Kamus Dayak Ngaju - Indonesia

Pengantar singkat Bahasa Dayak Ngaju (4)

Laki-laki adalah "qawwam" bagi perempuan