Postingan

Menampilkan postingan dengan label Yankestradkom

Konsolidasi Asosiasi Rumah Sakit Daerah (ARSAD) 2024

Gambar
  Pada hari Kamis, 25 April 2024 bertempat di Hotel Santika dilaksanakan Konsolidasi ARSADA - RSD Se-Indonesia dengan tema Strategi Pelayanan Farmasi dan Regulasi Pajak di Rumah Sakit Daerah. Dr. dr. Slamet Riyadi menyampaikan sambutan dari ARSADA tentang berbagai asumsi yang harus diantisipasi sebagai berikut: 1. Pemerintahan Baru. Potensi dampaknya kepada rumah sakit daerah. Kepala daerah baru (periode baru) DPRD Baru (periode baru) Posisi / kedudukan direktur rumsah sakit daerah Hubungan Pemda dengan rumah sakit daerah Kebijakan Pemda tentang uang, sarana prasarana dan sumber daya manusia Konsistensi pelaksanaan BLU/BLUD 2. Kefarmasian. Kepmenkes HK.01.07/Menkes/503/2024. Nilai klaim harga obat program rujuk balik; obat penyakit kronis di fasilitas pelayanan kesehatan tingkat lanjut, obat kemoterapi, dan obat alteplase. Potensi dampak kepada rumah sakit daerah: Output: Mutu Layanan Kefarmasian meningkat Konsolidasi katalog elektronik sektoral kementerian kesehatan Penataan formulari

Penutupan Evaluasi Yankestradkom 2015

Gambar
Suasana penutupan Evaluasi Yankestradkom 2015 Pada hari Sabtu, 12 Desember 2015 bertempat di Hotel Best Western Bogor Icon dilaksanakan penutupan Evaluasi Yankestradkom 2015. Penutupan dilakukan oleh direktur. Dalam rencana kerja tindak lanjut, daerah diharapkan untuk mempersiapkan menu yankestradkom dalam BOK. Daerah juga diharapkan unfuk meraih dukungan dari komite medik rumah sakit. Direktur berharap meskipun rumah sakit dibawah dinas kesehatan, kegiatan yankestradkom tetap dijalankan. Daerah diharapkan mempersiapkan kedatangan PP pengganti PP No. 41 tahun 2007. Yankestradkom akan berada dibawah Dirjen Pelayanan Kesehatan mulai 2016. Bahan RKTL akan disampaikan ke Dirjen. Sustainable Development Goals (SDGs) lebih mengutamakan kualitas hidup. Majapahit dulu seluas ASEAN, Sriwijaya sudah mencapai Hawai. Kita punya pengobatan tradisional yang hebat.

Pertemuan Rakontek Yankestradkom bagi RS Pemerintah

Gambar
Pembukaan Rakontek Yankestradkom Pada hari Rabu, 16 September 2015 bertempat di Aula Kahayan 2 swiss-belhotel danum dilaksanakan kegiatan Pertemuan Rapat Koordinasi Teknis Program Yankestradkom Bagi Rumah Sakit Pemerintah Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah. Pertemuan ini dilaksanakan oleh Bidang Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah dan diikuti oleh dinas kesehatan dan rumah sakit se-Kalimantan Tengah. Dalam sambutan Kepala Dinas Kesehatan  Provinsi Kalimantan Tengah, dr. Suprasetya Budi, beliau mengajak semua RS untuk membuka poliklinik kesehatan tradisional. Metode pengobatan ini zangat diminati oleh masyarakat.

Postingan populer dari blog ini

Kamus Dayak Ngaju - Indonesia

Pengantar singkat Bahasa Dayak Ngaju (4)

Laki-laki adalah "qawwam" bagi perempuan