Postingan

Konsolidasi Asosiasi Rumah Sakit Daerah (ARSAD) 2024

Gambar
  Pada hari Kamis, 25 April 2024 bertempat di Hotel Santika dilaksanakan Konsolidasi ARSADA - RSD Se-Indonesia dengan tema Strategi Pelayanan Farmasi dan Regulasi Pajak di Rumah Sakit Daerah. Dr. dr. Slamet Riyadi menyampaikan sambutan dari ARSADA tentang berbagai asumsi yang harus diantisipasi sebagai berikut: 1. Pemerintahan Baru. Potensi dampaknya kepada rumah sakit daerah. Kepala daerah baru (periode baru) DPRD Baru (periode baru) Posisi / kedudukan direktur rumsah sakit daerah Hubungan Pemda dengan rumah sakit daerah Kebijakan Pemda tentang uang, sarana prasarana dan sumber daya manusia Konsistensi pelaksanaan BLU/BLUD 2. Kefarmasian. Kepmenkes HK.01.07/Menkes/503/2024. Nilai klaim harga obat program rujuk balik; obat penyakit kronis di fasilitas pelayanan kesehatan tingkat lanjut, obat kemoterapi, dan obat alteplase. Potensi dampak kepada rumah sakit daerah: Output: Mutu Layanan Kefarmasian meningkat Konsolidasi katalog elektronik sektoral kementerian kesehatan Penataan formulari

Akar tanaman yang mencengangkan

Gambar
  Saat melihat gambar ini di majalah Knowable Magazine tanggal 7 Februari 2021, admin langsung meng-klik alamat dimana gambar ini berada, ternyata disana ada harta karun: https://images.wur.nl/digital/collection/coll13/search/ Bayangkan, tanaman yang tingginya cuma sekitar 30-40 cm, ternyata akarnya bisa sedalam 200 cm. Jadi saya bisa membayangkan, mengapa ada tanaman yang dapat bertahan dalam musim kemarau yang panjang, karena rupanya ada diantara mereka yang memiliki akar yang sangat panjang ke dalam.

Ikutilah webinar dengan judul "Equality in the digital era: AI and anti-discrimination law in Europe"

Gambar
  Kami mengundang rekan-rekan untuk menghadiri webinar yang insya Allah diadakan pada: Hari / Tanggal : Kamis, 18 Februari 2021 Pukul : 21.00 - 22.00 WIB Pendaftaran:  https://www.eventbrite.de/e/equality-in-the-digital-era-ai-and-anti-discrimin-tickets-139070992081?keep_tld=1 Kegiatan ini dilaksanakan oleh penulis " Leading with AI blog ".

Pencanangan Vaksinasi COVID-19 di Kabupaten Kapuas

Gambar
Pada hari Rabu, 3 Februari 2021 bertempat di Aula Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kapuas dilaksanakan kegiatan Pencanangan Vaksinasi COVID-19. Kegiatan ini diikuti oleh para tokoh-tokoh masyarakat yaitu: Ardiansyah, S.Hut - Ketua DPRD Kabupaten Kapuas Drs. Septedy, M.Si - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Ary Bayu Saputro, S.Sos - Dandim 1011/KLK Arif Raharjo, SH, MH - Kepala Kejaksaan Negeri Kapuas Iqbal Sengaji, S.I.K., M.Si. - Wakapolres Kapuas Panahatan Sinaga SH - Kepala BPBD Kabupaten Kapuas dr. Agus Waluyo - Direktur RSUD dr. H. Soemarno Sosratmodjo Kuala Kapuas dr. Ahmad Haspiani, M.MKes - Ketua Ikatan Dokter Indonesia Cabang Kapuas Nursalim - Ketua Gerakan Pemuda Ansor Kapuas Satria, S.Th., MAP - Tokoh Agama Kristen Gambar dikirimkan oleh M. Hipni

PPNI Dukung Sukseskan Program Vaksinasi COVID-19 di Kabupaten Kapuas

Gambar
  Ketua DPD PPNI Kabupten Kapuas bersama  Bapak Pandit, SKM, MM selaku Kabid Yankes dan tim perawat Dari Kiri ke Kanan Kepala BPJS Kesehatan Kapuas, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas, Direktur RSUD Dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas, Ketua DPD PPNI Kabupaten Kapuas dalam kegiatan pencanangan vaksinasi covid-19 kepada 10 tokoh perdana penerima vaksin di Aula Bapeda Kabupaten Kapuas 3 Februari 2021 Pada Pencanangan Vaksinasi Covid-19 hari Rabu tanggal 3 Februari 2021 di Aula Bappeda Kabupaten Kapuas Kalimantan Tengah, Ketua DPD PPNI Kabupaten Kapuas Elvina, S.Kep,MM mengajak seluruh perawat untuk menjadi role model dan siap divaksin, dan tetap menjalankan protokol kesehatan, "mari ajak masyarakat untuk siap divaksin dan mentaati protokol kesehatan, semoga kita diberikan kesehatan dan semangat. Kita berjuang bersama-sama melawan COVID-19 untuk Indonesia sehat dan maju", pungkasnya (03/02/21). 

Pengalaman Vaksinasi COVID-19 di Puskesmas Selat

Gambar
Pada hari Selasa, 2 Februari 2021, admin mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan vaksinasi COVID-19 di Puskesmas Selat. Jadwalnya adalah pukul 08.00 - 10.00 WIB. Saat datang ke sana, admin langsung disambut oleh petugas yang mengarahkan ke Meja 1 - Pendaftaran. Admin menyerahkan KTP, setelah dicatat, admin diberikan kartu antrian. Admin diarahkan ke ruang aula dan disuruh duduk di kursi tunggu yang sudah disediakan. Kemudian dipersilakan untuk menuju ke Meja 2 - Pemeriksaan kesehatan. Admin diperiksa tekanan darahnya, kemudian diajukan beberapa pertanyaan terkait riwayat penyakit yang sedang dan pernah diderita sebelumnya. Setelah itu admin diarahkan ke Meja 3 - Tempat Penyuntikan Vaksin COVID-19.  Petugas mempersiapkan vaksin ke dalam spuit, kemudian menyuntikkan ke lengan kiri atas. Setelah itu admin diberikan Kartu Vaksinasi COVID-19 UPT Puskesmas Selat yang berisi informasi tentang Status Pemberian Vaksinasi (Dosis, Tanggal, Nomor Batch Vaksin dan Keterangan rencana dosis ke-2 pad

Seminar daring dan bincang interaktif Vaksinasi COVID-19 dalam rangka Dies Natalis ke-71 FKUI

Gambar
  Pada hari Sabtu, 30 Januari 2021 bertempat di Zoom Meeting dan Youtube, Panitia Dies Natalis ke-71 Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) 2021 menyelenggarakan kegiatan Seminar Daring dan Bincang Interaktif. Tema kegiatan ini adalah Vaksinasi COVID-19.  Narasumber dalam kegiatan ini adalah: dr. Siti Nadia Tarmizi, M.Epid - Juru Bicara Vaksin COVID-19 Kementerian Kesehatan RI Dr. dr. Bernie E. Medise, SpA(K), MPH - Anggota Komisi Nasional Kejadian Ikutan Paska Imunisasi (KIPI) H. Junaidi, SST, MMKes, MPd - Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Kapuas Adapun moderatornya adalah: dr. Achmad Zani Agusfar, SpOG(K) Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan bakti sosial yang diselenggarakan oleh Ikatan Alumni FKUI 96. Sambutan-sambutan dalam kegiatan ini disampaikan oleh: dr. Titis Prawitasari, SpA(K) - Ketua panitia Prof. Dr. dr. Budi Wiweko, SpOG(K), MPH - Ketua ILUNI FKUI 96 Apendi, SKM, MM - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Drs. H. M. Nafiah Ibnor, MM -

Vaksin COVID-19 sampai ke Puskesmas Melati

Gambar
Pada hari Sabtu, 23 Februari 2021 Vaksin Covid 19 Tahap 1 telah sampai di Puskesmas Melati pukul 09.00 WIB dengan pengawalan aparat kepolisian dan TNI. Vaksin ini diperuntukkan bagi tenaga kesehatan dengan rincian sebagai berikut: Puskemas Melati sebanyak 94 orang, RSUD Kapuas 175 orang, Labkesda 4 orang, Instalasi Farmasi 4 orang dan Dinas Kesehatan sebanyak 25 orang. Jumlah vaksin yang diterima 604 vial. Setiap tenaga kesehatan akan mendapatkan 2 dosis dengan interval waktu 14 hari. Foto dan berita dikirimkan oleh Bapak M. Hipni  

Postingan populer dari blog ini

Kamus Dayak Ngaju - Indonesia

Pengantar singkat Bahasa Dayak Ngaju (4)

Laki-laki adalah "qawwam" bagi perempuan