Postingan

Menampilkan postingan dengan label Haji

Sosialisasi Peningkatan Kepatuhan Terhadap Pemenuhan Standar Pelayanan Publik di Lingkungan Kabupaten Kapuas

Gambar
  Kegiatan Sosialisasi Peningkatan Kepatuhan Terhadap Pemenuhan Standar Pelayanan Publik di Lingkungan Kabupaten Kapuas dilaksanakan pada hari Selasa, 30 April 2024 di aula Badan Perencanaan, Penelitian dan Pembangunan Daerah Kabupaten Kapuas.  Dalam sambutan dari Asisten III, Bapak Ahmad M. Saribi, beliau mengharapkan adanya arahan dari Sekretaris Daerah terkait masalah pembangunan Zona Integritas di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas. Bapak Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas, Drs, Septedy, menyampaikan bahwa hasil dari Ombudsman untuk tahun 2023 adalah 82,72. Tapi penilaian KPK, kita berada pada 68,99 padahal target nasional adalah di atas 70. Kita tidak boleh puas dengan kepatuhan di Ombudsman, kita harus meningkatkan satuan pengawasan internal. Beliau bertanya, kalau darah lain bisa, mengapa kita tidak bisa. Mengapa? Masalahnya dimana? Pekerjaan ini adalah pekerjaan kita semua,

Pelepasan Jama'ah Calon Haji Kabupaten Kapuas Tahun 1438 H / 2017 M

Gambar
Herlina Desianti (paling kiri) dan dr. Hananie Taufik sedang memeriksa jama'ah Pada hari Kamis, 10 Agustus 2017 bertempat di rumah jabatan Bupati Kapuas, Jl. Jendral Sudirman No.10, Kuala Kapuas, dilaksanakan pelepasan jama'ah calon haji Kabupaten Kapuas Tahun 1438 H / 2017 M. Dalam sambutannya kepala Kementerian Agama Kabupaten Kapuas, Bapak Basuni mengatakan bahwa jama'ah Kapuas yang berangkat berjumlah 286 orang. 1 orang batal berangkat karena hamil. Jama'ah akan berangkat dari Bandara Syamsudin Noor besok malam langsung menuju Madinah. Jama'ah haji ini didampingi oleh tiga orang tenaga kesehatan dari RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas yaitu Hananie Taufik, Herlina Desianti dan Suriadi. 

Pemeriksaan kebugaran calon jama'ah haji

Gambar
Para dokter pemeriksa calon jama'ah haji Kapuas ( Courtesy of Yuyun, Dinkes ) Pada hari Kamis, 20 Juli 2017 bertempat di aula Kantor Bupati Kapuas dilaksanakan kegiatan pemeriksaan kebugaran bagi calon jama'ah haji di Kabupaten Kapuas. Mereka pada minggu yang lalu sudah menjalani pemeriksaan kesehatan tahap II di gazebo rumah sakit. Dalam kesempatan ini para dokter harus memutuskan apakah pasien yang sudah diperiksa minggu lalu, sekarang diperbolehkan untuk mengikuti tes kebugaran atau tidak. Bila boleh, mereka akan menjalani tes kebugaran tersebut. Bila tidak, maka mereka diminta untuk langsung mendapatkan vaksinasi meningitis. Tes kebugaran ini dilaksanakan oleh Seksi Kesehatan Jasmani dan Olahraga Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas dibantu oleh dokter dan perawat dari puskesmas yang ada disekitar Kuala Kapuas. Dalam pemeriksaan ini masih didapatkan para calon jama'ah yang belum sempat memeriksakan kesehatan mereka di rumah sakit karena sedang tidak sehat. Ada juga

Orang Cina naik Haji

Gambar
Video buatan National Geographic ini bercerita tentang Orang Cina yang berangkat Haji dari negeri yang dikenal sebagai Negeri Komunis yaitu Cina. Kisah ini cukup mengharukan menggambarkan bagaimana perjuangan yang harus mereka lakukan untuk bisa berangkat haji.

Pemeriksaan Kesehatan Haji Tahap II di Kabupaten Kapuas 2017

Gambar
dr. Tonun Irawaty sedang memeriksa calon jama'ah haji Kapuas Mulai hari Selasa, 11 Juli 2017 bertempat di gazebo RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas dilaksanakan kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Haji Tahap II Kabupaten Kapuas. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas dibantu oleh rumah sakit dan puskesmas. Pemeriksaan oleh dokter pada hari pertama ini dilakukan oleh dr. Tonun Irawaty (Pimpinan Puskesmas Selat) dibantu oleh tim kesehatan dari Dinas Kesehatan dan rumah sakit serta tenaga TKHI dari Kabupaten Kapuas. Kegiatan ini akan berlangsung setiap hari dari pukul 13.00 WIB sampai selesai. Selain pemeriksaan fisik, juga dilakukan pemeriksaan kejiwaan, dan pemeriksaan lain bila diperlukan seperti laboratorium, roentgen dan EKG. Pada tanggal 20 Juli 2017 bertempat di Aula Kantor Bupati Kapuas akan dilaksanakan pemeriksaan kebugaran terhadap para jama'ah haji dan penentuan status kesehatan mereka di Kartu Kewaspadaan Kesehatan Jama'ah

25 April 2017 - Sosialisasi Haji Sehat

Gambar
Peserta rapat persiapan Sosialisai Haji Sehat Pada hari Senin, 10 April 2017 bertempat di aula Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas dilaksanakan kegiatan rapat persiapan Sosialisasi Haji Sehat. Kegiatan ini direncanakan untuk dilaksanakan pada hari Selasa, 25 April 2017 di aula Kantor Bupati Kapuas. Adapun kegiatan yang akan dilaksanakan dalam acara tersebut adalah: Pemeriksaan tekanan darah Pemeriksaan gula darah Pemeriksaan kolesterol Pemeriksaan kebugaran Senam Haji Sehat Penyuluhan yang diberikan oleh berbagai instansi terkait

Penyuluhan Kesehatan Bagi Peserta Manasik Calon Jama'ah Haji Kapuas

Gambar
Bapak M. Arsyad sedang memberikan penyuluhan kesehatan di STAI ( Courtesy of M. Arsyad ) Pada hari Jum'at, 15 Juli 2015 yang lalu, bertempat di Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Kuala Kapuas, petugas kesehatan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) dari Kabupaten Kapuas, Bapak M. Arsyad memberikan penyuluhan kesehatan bagi peserta bimbingan manasik calon jama'ah haji Kabupaten Kapuas. Adapun topik yang disampaikan adalah masalah Heat Stroke , MERS-CoV, dan Upaya Pencegahan dan Penatalaksanaan Meningitis Meningokokus. Bapak M. Arsyad sedang memberikan penyuluhan di masjid agung ( Courtesy of M. Arsyad ) Penyuluhan kesehatan kedua, beliau sampaikan di Masjid Agung Al Mukarram Amanah Kuala Kapuas pada hari Jum'at, 22 Juli 2016. Adapun materi yang disampaikan adalah mengenai Safari Wukuf, Proses Evakuasi Jama'ah Haji Sakit dan Mekanisme Rujukan.

Rapat Persiapan Pemeriksaan Kesehatan Haji Tahap 2

Gambar
Peserta rapat persiapan pemeriksaan kesehatan haji tahap 2 Pada hari Selasa, 12 Juli 2016 bertempat di aula Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas dilaksanakan kegiatan rapat koordinasi pemeriksaan kesehatan haji tahap 2. Pemeriksaan ini akan dilaksanakan di Puskesmas Selat, Puskesmas Melati dan Puskesmas Pulau Telo. Berdasarkan keterangan dari Bapak Hamidan dari Kementerian Agama Kabupaten Kapuas, jumlah calon jama'ah haji tahun 2016 ini sebanyak 249 orang. Masing-masing rombongan dibagi pemeriksaannya di ketiga puskesmas diatas. Pemeriksaan kesehatan haji tahap 2 akan dilaksanakan pada tanggal 25-26 Juli 2016. Menurut keterangan dari Bapak Junaidi, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Pemerintah Kabupaten Kapuas, Raperda Pelayanan Haji Kabupaten Kapuas mengupayakan agar pemeriksaan haji tahun depan dapat digratiskan. Untuk pemeriksaan kesehatan haji tahap 2 ini, calon jama'ah haji dikenakan biaya sesuai dengan tarif pemeriksaan yang ada di Peraturan Daer

Pemerintah Kabupaten Kapuas Gratiskan Pemeriksaan Haji Tahap 2

Gambar
Pada hari Jum'at, 31 Juli 2015 bertempat di Gazebo RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas dilaksanakan pemeriksaan kesehatan calon jama'ah haji tahap 2 bagi kloter Kabupaten Kapuas. Pemeriksaan kesehatan ini digratiskan oleh Pemerintah Kabupaten Kapuas. Calon jama'ah haji didampingi oleh petugas dari rumah sakit untuk setiap tahap pemeriksaan. Kegiatan vaksinasi dibantu oleh petugas dari Dinas Kesehatan. Pemeriksaan kesehatan ini akan berlangsung sampai tanggal 6 Agustus 2015. Setiap hari sekitar 40-50an orang yang diperiksa.

Rapat Koordinasi Pemeriksaan Kesehatan Haji

Gambar
Ibu Yeris (kiri) membuka acara Pada hari Rabu, 8 Juli 2015 bertempat di aula Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas dilaksanakan rapat koordinasi pemeriksaan kesehatan haji. Rapat ini dihadiri wakil dari dinas kesehatan, rumah sakit, puskesmas dan kesehatan pelabuhan. Pemeriksaan kesehatan tahap pertama di puskesmas tanggal 22-24 Juli 2015. Pemeriksaan tahap kedua di rumah sakit akan dilaksanakan sesudah jadwal manasik dari tanggal 31 Juli - 5 Agustus 2015. Jumlah jama'ah haji Kapuas sebanyak 264 orang. Kemungkinan berangkat tanggal 9-12 September 2015.

Pemeriksaan Kedua Calon Jama'ah Haji Kabupaten Kapuas Tahun 2014

Gambar
Calon jama'ah haji Kabupaten Kapuas di Gazebo RS Pada hari Jum'at dan Sabtu, 15-16 Agustus 2014 bertempat di RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo dilaksanakan kegiatan pemeriksaan kesehatan haji tahap kedua. Kegiatan ini diikuti oleh calon jama'ah haji Kabupaten Kapuas yang berasal dari berbagai kecamatan, termasuk yang berasal dari luar daerah. Pemeriksaan dilaksanakan di Lantai I dan II paviliun rumah sakit. Setelah diperiksa oleh petugas medis, para calon jama'ah haji mendapatkan vaksinasi meningitis yang diawasi oleh Kantor Kesehatan Pelabuhan Palangka Raya. Masih ada jama'ah haji yang belum melakukan pemeriksaan kesehatan dan masih ada yang harus menjalani pemeriksaan lebih lanjut sebelum dinyatakan sehat. Masih ada juga jama'ah yang belum divaksinasi. Tahun pemeriksaan pemeriksaan kesehatan dilakukan dengan tim gabungan dari rumah sakit dan dinas kesehatan. Tahun depan, pemeriksaan kesehatan jama'ah haji akan dilaksanakan sepenuhnya oleh petugas

Persiapan Pemeriksaan Kesehatan Calon Jama'ah Haji 2014

Gambar
Pak Hamidhan (paling kiri) sedang menyampaikan pendapat Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas mengundang rumah sakit, puskesmas dan kementerian agama untuk membicarakan mengenai persiapan pemeriksaan kesehatan haji tahun 2014. Rapat ini dilaksanakan di ruang Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas. Rapat yang dipimpin oleh dr. Adelina Yunus memutuskan bahwa pemeriksaan kesehatan pertama akan dilakukan di tiga puskesmas kota yaitu Puskesmas Selat, Puskesmas Melati dan Puskesmas Pulau Telo. Sedangkan untuk pemeriksaan kedua akan dilakukan di rumah sakit. Pemeriksaan di rumah sakit diperkirakan pada pertengahan Juni 2014.

Peserta Tes Psikometri Petugas Kesehatan Haji Indonesia

Gambar
Suasana tes psikometri Peserta tes psikometri Palangkaraya 30 April 2014, Tahun ini kembali Pusat Kesehatan Haji memberi kesempatan kepada tenaga kesehatan untuk menjadi Petugas Kesehatan Haji Indonesia (PKHI). Provinsi Kalimantan Tengah mendapatkan beberapa tenaga kesehatan yang menjadi nominasi PKHI yaitu:  11 Perawat dan 3 dokter sebagai TKHI daerah 1 perawat dan 1 dokter menjadi TKHI Pusat  4 Perawat, 1 dokter umum, 1 dokter spesialis penyakit dalam menjadi tenaga PPIH Kabupaten Kapuas tahun ini mendapatkan nominasi calon PKHI paling banyak yaitu: 2 TKHI daerah yaitu, Rico, S.Kep dan Daut, S.Kep  3 PPIH yaitu Muhammad Hipni, S.Kep, Syarifudin, S.Kep dan Akhmad Riyadi, S.Kep. Pengirim: Muhammad Hipni

Pemeriksaan Kesehatan Haji 2013

Gambar
Petugas Kesehatan Haji dari Kapuas: Muhlan (tengah) dan M. Arsyad (kanan) Pada hari Selasa-Rabu, 20-21 Agustus 2013 bertempat di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas, diselenggarakan pemeriksaan kesehatan haji tahap kedua yang dilaksanakan oleh dinas kesehatan. Dalam pemeriksaan ini para calon jama'ah haji dari Kabupaten Kapuas menerima vaksinasi meningitis dan influenza. Para wanita usia subur pun diperiksa apakah mereka hamil atau tidak. Menurut keterangan dari Tenaga Kesehatan Haji Indonesia Kabupaten Kapuas, Muhlan, S.Kep, ada satu jama'ah yang sekarang sedang dirawat di RSU Ulin Banjarmasin dan ada jama'ah yang hamil saat menjalani pemeriksaan ini. Bapak Muhlan sedang memeriksa calon jama'ah haji Pemeriksaan kesehatan haji ini dilaksanakan oleh para dokter-dokter Puskesmas dilingkungan Kabupaten Kapuas. Ada dua orang calon jama'ah haji yang dirujuk ke rumah sakit untuk pemeriksaan lebih lanjut. 

Rapat Koordinasi Pemeriksaan Kesehatan Haji Kabupaten Kapuas

Gambar
Rapat dipimpin oleh Kabid Pelayanan Kesehatan Dinkes Kapuas (kanan) Pada hari Jum'at, 16 Agustus 2013 bertempat di ruang kerja Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas, dilaksanakan kegiatan Rapat Koordinasi Pemeriksaan Kesehatan Haji Kabupaten Kapuas. Kegiatan ini diikuti oleh Panitia yang terdiri dari unsur Dinas Kesehatan, Rumah Sakit dan Puskesmas. Dalam sambutannya, Sekretaris Dinas Kesehatan mengharapkan agar pelayanan kesehatan jama'ah haji dapat dilaksanakan lebih cepat dan lebih baik dibandingkan dengan tahun-tahun yang lalu. Tahun ini tenaga dokter umum sebanyak 5 orang mengingat calon jama'ah haji cuma 184 orang. Untuk tenaga laboratorium 1 orang. Untuk jama'ah yang menunggu disediakan kanopi. Untuk tempat pemeriksaan direncanakan di ruang Bidang Pelayanan Kesehatan (bekas aula) Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas. Vaksinasi Influenza sangat dianjurkan kepada jama'ah haji. Tarif pemeriksaan kesehatan haji adalah Rp 175.000 (wanita) dan Rp 160.000 (pria

Manasik Haji Kecil

Gambar
Melontar Jumrah Pada hari Minggu, 10 Maret 2013, Taman Kanak-kanak Islam Terpadu (TKIT) Al-Amin Kapuas menyelenggarakan Manasik Haji Kecil bagi para muridnya. Kegiatan yang bertempat di halaman depan Masjid Agung Al-Mukarram ini dihadiri juga oleh para orang tua murid. Miniatur Ka'bah, tenda di Arafah, tenda di Mina serta tempat melontar juga sudah disiapkan di halaman masjid. Para murid dibimbing oleh gurunya melakukan prosesi haji tersebut secara bertahap. Dengan pelaksanaan kegiatan ini diharapkan para murid dapat merasakan secara langsung suasana haji dan diharapkan kelak mereka bisa mempersiapkan diri untuk melaksanakan ibadah ini kelak.

Manasik Haji Kecil - Iklan

Gambar
Manasik Haji Kecil di Masjid Agung Al-Mukarram TKIT Al-Amin Kuala Kapuas pada tgl. 9 Maret 2013 ini akan melaksanakan Kegiatan MANASIK HAJI KECIL. kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahun... Bagi Anda yang ingin menjadi sponsor untuk acara ini, bisa sponsor melalui perusahaan yang Ibu/Bapak Pimpin atau pun donatur perorangan bisa menghubungi langsung Contact Person di : 082151532801 (  Siti Suparti  )

Pemeriksaan Kesehatan Calon Jama'ah Haji Kapuas

Pemeriksaan Kesehatan Calon Jama'ah Haji Kapuas dilaksanakan pada hari Senin-Selasa, 3-4 September 2012 di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas. Pemeriksaan kesehatan dilaksanakan oleh para dokter dari Dinas Kesehatan dan puskesmas di Kuala Kapuas dan sekitarnya. Pada pemeriksaan kesehatan kali ini, selain dilakukan pemeriksaan fisik, juga dilakukan pemeriksaan laboratorium terhadap berbagai kondisi yang mungkin nantinya menyebabkan masalah bagi calon jema'ah haji ketika melaksanakan ibadah di tanah suci. Bila jama'ah dari pemeriksaan tersebut dinyatakan sehat, maka jama'ah bisa mendapatkan suntikan vaksinasi Meningitis secara gratis. Kepada para jama'ah juga ditawarkan vaksinasi Influenza mengingat tingginya angka kejadian penyakit ini di tanah suci dan dapat mengganggu pelaksanaan ibadah haji. Dari hasil pemeriksaan ini, bila ada jama'ah haji yang harus menjalani pemeriksaan lebih lanjut atau terapi lebih lanjut, maka mereka hanya bisa berangkat bila pem

BIMTOUR Travel - Haji dan Umrah

Gambar
BIMTOUR Travel perwakilan Kalteng dan Kalteng terletak di Jl. Mawar No. 10, Kuala Kapuas. Pengelolanya adalah Ustadz H. Zulfiqar Aly Akbar. Nomor HP-nya adalah 0812 5771 2070. Bila ingin mengetahui lebih lanjut mengenai travel ini dapat menghubungi kontak person diatas atau melihat di situs resminya yaitu: www.bimtour-travel.com. 

PT. Maratus - Biro Perjalanan Umrah dan Haji

Gambar
B Biro Perjalanan Umrah dan Haji, PT. Maratus, Cabang Kapuas terletak di Jl. Jawa No. 31 RT 38 / RW 04, Kuala Kapuas. Pengelolanya adalah H. Rospandy M. Noor. Nomor teleponnya adalah (0513) 24332 dan nomor HP-nya adalah 08125018948. Untuk tahun 2012 ini paket yang tersedia adalah:

Poliklinik, UGD dan Poliklinik Sektor 7 - Hajj's Story

Gambar
Perbekalan kesehatan di sektor 7 Sektor 7 memiliki ruangan perbekalan kesehatan (perbekes) dengan jumlah obat dan alat kesehatan yang sangat memadai, dan poliklinik yang menyatu dengan Instalasi Gawat Darurat yang tidak kurang hebat, dengan alat emergency yang lengkap, EKG, Nebulizer, Tabung O2, Suction. Ruang rawat inap laki-laki Sektor 7 mempunyai 4 tempat tidur untuk wanita dengan fasilitas pengatur suhu (AC) dan kamar mandi, untuk pria tersedia 6 tempat tidur dengan pengatur suhu (AC) dan kamar mandi juga. Ruang rawat inap perempuan Kami merawat jamaah haji dengan moto 3S (senyum, sapa dan salam) karena mereka adalah tamu Allah, kami bangga melayani tamu Allah. Unit gawat darurat dan poliklinik Penulis: M. Hipni - dari Mekah, Saudi Arabia.

Postingan populer dari blog ini

Kamus Dayak Ngaju - Indonesia

Pengantar singkat Bahasa Dayak Ngaju (4)

Laki-laki adalah "qawwam" bagi perempuan