Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2018

Kunjungan Kerja Pj. Bupati Kapuas dan Safari Ramadhan di Masjid Muhajirin Anjir Mambulau Barat

Gambar
  Pada hari Ahad, 17 Maret 2024 rombongan Safari Ramadhan Hervina Pulsa di Masjid Muhajirin. Kegiatan ini dihadiri oleh masyarakat sekitar masjid. Kegiatan diawali dengan sambutan Camat Kapuas Timur dan ketua FKUB Kabupaten Kapuas. Ketua FKUB menekankan pentingnya sinergi antara ulama dan umara. Bupati Kapuas, Erlin Hardi menekankan pentingnya pendidikan keagamaan yang akan membentuk akhlak. Beliau kembali menekankan pentingnya persamaan dalam membangun Kapuas Barkah dan Beriman. Beliau juga meminta masukan dari masyarakat. Beliau ingin membangun dari desa. Hidup nyaman, sehat dan pintar adalah 3 hal yang ingin beliau wujudkan.  Dalam kesempatan juga diberikan bantuan rumah ibadah tahun 2024 kepada 4 masjid di Kecamatan Kapuas Timur.  Tausiyah Ramadhan membahas masalah berbagai kemuliaan yang diterima manusia selama Ramdhan. Tidurnya saja bernilai ibadah. Amal diterima, sehingga disarankan perbanyak ibadah. Salah satunya adalah tarawih. Sayangnya diakhir Ramadhan jamaah tarawih makin b

Komunitas "Amanah Guru Kita" bantu para lanjut usia

Gambar
Pada hari Ahad, 29 Juli 2018, Komunitas Amanah Guru Kita kembali membagi empat buah bingkisan kepada lanjut usia yang ada di Jalan Kapuas, Jalan Barito dan Jalan Kapten Pierre Tendean Kuala Kapuas. Foto dan berita dikirim oleh Rida

Bayar Dam pada Haji Tamattu'

Gambar
Bagi yang mengerjakan Haji Tamattu', maka berkewajiban bayar dam. Bayar dam boleh langsung ke perternakan atau melalui bank yang ditunjuk pemerintah Saudi Arabia. Pemerintah Saudi Arabia merekomendasikan melalui bank, karena hasil zakat dan dam akan dikelola sacara profesional. Untuk hewan dam akan di kelola secara modern dalam bentuk makanan kaleng sehingga tahan lama kemudian distribusikan ke negara-negara miskin di dunia, adapun besaran dam adalah 475 SR atau sekitar 1,8juta rupiah. Foto dan tulisan kiriman Muhammad Hipni

Infografik Kampanye Imunisasi Measles dan Rubella

Gambar

Bahkan satu batang rokok sehari sudah terlalu banyak

Gambar
Sebuah penelitian yang dimuat dalam The BMJ tanggal 24 Januari 2018 menemukan bahwa merokok meskipun hanya satu batang sehari memiliki konsekuensi kesehatan yang sangat berarti, yaitu resiko serangan jantung dan stroke yang lebih tinggi. Menggunakan data dari 141 penelitian berbeda, yang melibatkan jutaan peserta, para peneliti membandingkan orang-orang yang merokok satu batang, lima batang atau 20 batang sehari. Mereka menemukan bahwa tingkat serangan jantung dan stroke tidak berkurang sebanyak yang diharapkan pada perokok biasa dibandingkan dengan orang yang merokok sebungkus sehari. Hal ini sangat relevan mengingat penyakit jantung adalah resiko kesehatan terbesar yang berkaitan dengan merokok. Menurut BMJ, penyakit jantung menyebabkan hampir setengah dari semua kematian yang terkait dengan merokok.  Jadi pesan kunci penelitian ini adalah bahwa terkait masalah rokok, mengurangi jumlah rokok yang dihisap tidak cukup. Lebih baik berhenti merokok sama sekali.  Diter

Manajemen Mutu Puskesmas oleh Yuniastin

Tulisan diatas ditulis oleh Yuniastin (pendamping akreditasi administrasi manajemen). 

Animasi Sejarah Nabi dengan subtitel bahasa Indonesia

Gambar
Saluran FreeQuranEducation membuat animasi "Lessons from The Seerah" (Pelajaran-pelajaran dari sejarah Nabi). Animasi ini dibuat dari ceramah yang disampaikan oleh Sheikh Yasir Qadhi. Saat artikel ini dibuat, baru ada lima animasi dalam seri ini. Untuk menampilkan sub titel bahasa Indonesia silahkan ganti pilihan sub titel menjadi bahasa Indonesia. 

Pemeriksaan Pendahuluan Perselisihan Hasil Pemilihan Bupati Kapuas Tahun 2018

Gambar
Rekaman diatas diambil dari siaran langsung di Panel 3, situs Mahkamah Konstitusi. Sayang admin hanya sempat merekam pada menit-menit menjelang pemeriksaan pendahuluan ini berakhir. Dalam pemeriksaan pendahuluan ini Kuasa Pemohon yaitu  Indriyanto, S.H., M.H. dkk membacakan tuntutan mereka. Tuntutan yang disampaikan lebih dari 30 buah dan alat bukti yang diserahkan sebanyak 13 buah.  Sidang akan dilanjutkan pada tanggal 2 Agustus 2018 pukul 08.00 WIB. Risalah persidangan biasanya akan dimuat di situs MK besok.

Jangan sampai uang anda diinvestasikan pada perusahaan rokok

Bronwyn King menyampaikan bahwa secara tidak sengaja dia ikut berkontribusi dalam membiayai perusahaan rokok. Dia akhirnya meminta kepada perusahaan dimana dia menanam saham untuk memastikan bahwa dana yang dia investasikan tidak digunakan untuk perusahaan rokok. Beliau menyampaikan bahwa pada tahun 2017 ada sekitar 7 juta orang yang meninggal karena penyakit yang terkait rokok. Beliau mengatakan bahwa perusahaan rokok berusaha untuk menarik para remaja untuk mulai merokok. Beliau menghimbau kepada kita semua untuk memastikan bahwa dana-dana yang disimpan di bank, di deposito dan lain-lain tidak digunakan untuk membiayai perusahaan rokok.

Rencana Allah - Nouman Ali Khan

Gambar
Nama Nabi Musa paling sering disebut dalam Qur'an. Taurat yang diturunkan kepada beliau, digunakan oleh banyak Nabi sesudahnya. Meskipun beliau merupakan guru senior, beliau disuruh belajar pada seorang yang disebut seorang hamba dari hamba-hamba kami ('abdan min 'ibadina). Allah tidak menyebut nama guru beliau dalam Qur'an dan hadits menyebut nama beliau "Khidr". Gelar yang Allah berikan untuk guru Musa adalah "abdan" (hamba, budak). Sementara kita sebagai manusia biasa sering merasa bangga dengan gelar yang kita miliki. Bagi kita, gelar memberikan kita status dalam masyarakat. Budak kepada manusia adalah kehinaan, budak kepada Allah adalah kebebasan. Budak adalah posisi yang paling rendah dalam pandangan manusia. Semakin tinggi ilmu seseorang maka seharusnya kita makin rendah hati. Nouman Ali Khan bercerita tentang pengalamannya mengikuti pertemuan tentang Qur'an di Amman, Yordania. Dalam pertemuan tersebut mereka tidak boleh bawa HP,

10 Landasan Dalam Mencari Ilmu

Gambar
Kuliah subuh ini disampaikan oleh Ustadz Suriani Jiddy, pada hari Selasa, 24 Juli 2018 di Masjid Al-Ihsan, Kuala Kapuas.

Bakti Kesehatan Nasional Telinga, Hidung, Tenggorok, Kepala, Leher

Bakti Kesehatan Nasional Telinga, Hidung, Tenggorok, Kepala, Leher by Jum'atil Fajar on Scribd Kegiatan Bakti Kesehatan Nasional Telinga, Hidung, Tenggorok, Kepala, Leher dipusatkan di Palangka Raya pada tanggal 24-26 Agustus 2018. Adapun kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan dibagi menjadi dua bagian besar yaitu: Kegiatan yang ditujukan bagi para dokter spesialis THT-KL Seminar Spesialis THT-KL Workshop Spesialis THT-KL Operasi subspesialistik THT-KL Kegiatan yang ditujukan bagi para dokter umum dan tenaga kesehatan

Santri MA Al-Amin menangkan kompetisi sains madrasah tingkat provinsi

Gambar
Siti Rahmah (tengah) didampingi oleh Ibu Tina (guru MA Al-Amin) dan Pak Sajarwan (Kasie Pendidikan Madrasah) Siti Rahmah, santri Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Al-Amin Kapuas memenangkan Kompetisi Sains Madrasah bidang studi geografi tingkat provinsi Kalimantan Tengah. Insya Allah beliau akan berangkat ke Bengkulu bulan depan untuk mengikuti kompetisi tingkat nasional. 

Perselisihan Hasil Pemilihan Bupati Kapuas Tahun 2018 sampai ke MK

Gambar
Saat membaca-baca WA dari salah satu grup, admin melihat ada yang "posting" foto Pak Ben dan Pak Mawardi sedang berdampingan, kemudian ada komentar bahwa masalah pilkada sudah selesai. Tapi dibawahnya ada yang posting surat dibawah ini: Penetapan Pasangan Calon Terpilih Tanpa Permohonan PHP Di MK by Jum'atil Fajar on Scribd Admin lalu mencari tahu ke situs Mahkamah Konstitusi , ternyata benar bahwa kasus Perselisihan Hasil Pemilihan Bupati Kapuas Tahun 2018 sudah didaftarkan ke mahkamah konstitusi dan pada tanggal 27 Juli 2018 akan diselenggarakan pemeriksaan pendahuluan.

Kampanye Imunisasi Measles dan Rubella (MR) dalam berbagai bahasa

Bahasa Banjar (pengisi suara Muhammad Hayat) Download / Unduh MP3 Bahasa Dayak (pengisi suara Eka Pristalita) Download / Unduh MP3 Bahasa Indonesia (pengisi suara Netty Kuswara) Download / Unduh MP3

Pengarahan PPIH Daker Mekkah

Gambar
Pada hari Jum'at, 20 Juli 2018 Jam 20.00 bertempat di kantor PPIH Daerah Kerja Mekkah dilaksanakan kegiatan pengarahan kepada para petugas PPIH Daker Mekkah. Arahan tersebut disampaikan oleh  dr. Melzan. Diantara arahan beliau adalah: Jaga Kekompakan dan Kerja Sama Jaga Nama Baik  Jaga kondisi kesehatan Jaga komunikasi antar petugas Siap kerja dan siap cape Kegiatan pengarahan diakhiri dengan do'a bersama. Foto dan berita dikirimkan oleh M. Hipni dari Mekkah

Bacaan Qur'an Surat Al-Baqarah ayat 187-190 - Ustadz Latif

Gambar
Ayat-ayat diatas dibacakan saat shalat Isya di Masjid Al-Ihsan, Kuala Kapuas pada hari Ahad, 22 Juli 2018.

Pelepasan PPIH Daker Mekkah

Gambar
Pada hari Kamis, 19 Juli 2018 di Jakarta, dilakukan pelepasan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Daerah Kerja Mekkah bidang kesehatan dan agama. Mereka dilepas oleh Dirjen Kementrian Agama bidang Haji Umroh dan Kepala Pusat Kesehatan Haji, dr. Eka Yusuf Singka. Jumlah peserta dari Kementerian Kesehatan sejumlah 306 orang dan jumlah peserta dari Kementerian agama sebanyak 400 orang.  Foto dan berita dikirimkan oleh M.Hipni

Sosialisasi Kampanye Imunisasi Measles Rubella (MR) Kabupaten Kapuas

Gambar
Pada hari Selasa, 17 Juli 2018 bertempat di Aula Pemerintah Kabupaten Kapuas, Jl. Pemuda Km. 5,5 Kuala Kapuas dilaksanakan kegiatan Advokasi dan Sosialisasi Kampanye Imunisasi Measles Rubella (MR) Tingkat Kabupaten Kapuas. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas. Hadir dalam kegiatan tersebut dr. Endang Sri Lestari, M.Kes, Kepala Bidang Penanggulang Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah sebagai salah satu narasumber. Kegiatan ini dihadiri oleh para camat, ketua Tim Penggerakan PKK Kecamatan, Kepala Puskesmas, Kepala UPTD Pendidikan Kecamatan, Kepala KUA Kecamatan dan Perwakilan Gereja, media dan undangan lainnya dari dinas terkait.  Pada bulan Agustus, imunisasi akan dilaksanakan bagi anak usia sekolah dan pada bulan September, imunisasi dilaksanakan bagi sasaran lainnya.

Kiprah Komunitas "Amanah Guru Kita"

Gambar
Pada hari Ahad, 15 Juli 2018, para anggota Komunitas "Amanah Guru Kita" membagikan bingkisan dari hasil donasi yang sudah mereka kumpulkan kepada para yatim yang ada di Basarang dan Kuala Kapuas sebanyak 50 bungkus. Berita dan foto dikirimkan oleh Rida.

Fungsi As-Sunnah - Ustadz Suriani Jiddy, Lc

Gambar
Sunnah qauliyah: perkataan Rasulullah Sunnah fi’liyah: perbuatan Rasulullah 1.        Jibilliyah: perbuatan Nabi sebagai manusia biasa yang terikat dengan adat istiadat, tradisi, budaya; kecenderungan dan selera beliau; 2.        Khususiyyah: perbuatan yang dikhususkan bagi Rasulullah dan umatnya tidak boleh mengikutinya: beristri lebih dari empat 3.        Tasyri’iyyah: perbuatan yang mengandung tasyri’ dan kewajiban kita untuk mengikutinya Sunnah takririyah: persetujuan Rasulullah Sifat-sifat Rasulullah Kajian ini sesuai dengan Hadits yang ke-9: Apa yang diperintahkan kerjakan sesuai dengan kemampuanmu. Fungsi Sunnah 1.        Menjelaskan apa-apa yang terdapat di dalam Al-Qur’an. 2.        Menguatkan apa-apa yang terdapat di dalam Al-Qur’an. 3.        Menetapkan sesuatu yang belum ditetapkan oleh Al-Qur’an. Menjelaskan Al-Qur’an keterangan-keterangan (mukjizat) dan kitab-kitab. Dan Kami turunkan kepadamu Al Quran, agar kamu mene

Pertemuan Teknis Penyelenggaraan Telemedicine

Gambar
Pada hari Kamis, 12 Juli 2018 bertempat di Ruang Puruk Cahu, Hotel Neo Palangka Raya, dilaksanakan kegiatan Pertemuan  Teknis Penyelenggaraan Telemedicine. Pertemuan ini dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah. Pertemuan ini diikuti oleh para direktur rumah sakit, para spesialis dan puskesmas yang akan menjadi "pilot project" telemedicine di Kalimantan Tengah. Narasumber pertemuan ini adalah dari kementerian kesehatan RI, dokter spesialis radiologi dari RSUD Puruk Cahu, dokter spesialis kebidanan dan dokter spesialis jantung dari RSUD Doris Sylvanus. Harapan pertemuan ini, Telemedicine yang dapat dikembangkan di Kalimantan Tengah adalah Teleradiologi, Tele-USG dan Tele-EKG.

Pemenang Lomba Cerita Impact Kategori Video PLM Nasional 2018

Gambar
Video diatas menceritakan bagaimana kisah Ibu Tutik, ibu rumah tanggal, yang memanfaatkan fasilitas yang ada di Perpustakaan Daerah Kabupaten Kapuas untuk belajar. Kemudian dari ketrampilan yang beliau miliki tersebut, beliau mengajarkan para ibu-ibu yang lain untuk bisa melakukan hal yang sama. Dari ketrampilan yang beliau peroleh dari internet tersebut, beliau bisa memiliki pendapatan lebih dari Rp 2.000.000 per bulan.

Tangga-tangga takwa - Ustadz Abrar Harun

Gambar
Barangsiapa yang berpuasa di bulan Ramadhan karena iman dan mengharapkan ampunan dari Allah maka Allah akan mengampuni dosanya. (Hadits) Mau dimaafkan atau tidak, itu adalah hak prerogatif Allah. Kita hanya memprediksi saja. Para imam sepakat bahwa bagi siapa yang mendapat ampunan dari dosa karena ibadah Ramadhannya maka akan ada empat perubahan: ·          Tauhid lebih baik ·          Ibadah lebih baik ·          Hubungan dengan Allah lebih baik ·          Hubungan dengan manusia lebih baik Bisa dilihat dari bagaimana perkembangan shaf shalat Subuh saat Ramadhan dan sesudah Ramadhan. Mendapatkan ampunan bagaikan anak baru lahir: ·          Selesai Ramadhan ·          Haji yang mabrur ·          Semua bentuk kemanusiaannya dijadikan sebagai pahala, yaitu orang yang taubat nashuha “kecuali orang-orang yang bertaubat, beriman dan mengerjakan amal saleh; maka itu kejahatan mereka diganti Allah dengan kebajikan. Dan adalah Allah maha Pengampun lagi

Evaluasi pelayanan pasien JKN oleh BPJS Kesehatan

Gambar
Pada hari Kamis, 5 Juli 2018 bertempat di aula Instalasi Gawat Darurat lantai 2, RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas dilaksanakan kegiatan evaluasi pelayanan pasien Jaminan Kesehatan Nasional oleh BPJS Kesehatan. Dalam kesempatan tersebut pihak BPJS Kesehatan Cabang Palangka Raya menyampaikan evaluasi pelayanan pasien rawat jalan dan pasien rawat inap Triwulan 1 Tahun 2018. Setelah presentasi ada pertanyaan dari pihak farmasi mengenai penanganan terhadap Program Rujuk Balik (PRB) bagi pasien diabetes. Pasien yang sudah dirujuk ke Puskesmas, kembali ke rumah sakit, padahal seharusnya mereka berobat di Puskesmas dan mendapatkan resep dari Puskesmas. Masalah ini akan disampaikan kepada pihak terkait di kantor cabang Palangka Raya untuk dibicarakan kembali dalam pertemuan berikutnya. Dalam pertemuan ini juga didemonstrasikan penggunaan Mobile JKN, sehingga peserta JKN-KIS tidak perlu lagi membawa kartu JKN-KIS-nya. Cukup menunjukkan kartu elektronik yang ditunjukkan ole

RSUD Kapuas bisa memeriksa kesehatan bakal calon anggota legislatif

Gambar
Setelah terjadi simpang siur berita masalah dimana bisa periksa kesehatan jasmani dan rohani bakal calon anggota legislatif, akhirnya KPU menyurati rumah sakit dan seluruh partai yang mengabarkan bahwa RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas sebagai Rumah Sakit Pemerintah yang dapat memberikan Surat Keterangan Sehat Jasmani, Rohani serta Bebas Penyalahgunaan Narkoba bagi bakal calon anggota legislatif Pemilu 2019.

Mari naikkan cukai rokok sehingga anak tidak bisa beli rokok

Gambar
Pelajaran dari New York yang menaikkan harga rokok sampai lebih dari 100 ribu rupiah per bungkus membuat orang berpikir bila ingin merokok. Prinsip sederhana ini sampai sekarang belum bisa diterapkan di Indonesia karena begitu banyak kepentingan yang bermain didalamnya. Pemerintah seharusnya malu, mengizinkan peredaran produk "bunuh diri" sebagaimana yang tercantum dalam setiap iklan rokok, "rokok dapat membunuhmu". Pemerintah pernah dipermalukan dengan kasus anak kecil yang merokok, sehingga pemerintah harus melakukan rehabilitasi khusus untuk anak tersebut dan keluarganya. Namun sayangnya sikap tersebut cuma "lip service" saja. Video diatas mengajak kita semua untuk mendorong pemerintah untuk menaikkan harga cukai rokok, sehingga para generasi muda tidak mudah mengkonsumsi rokok.

Cerita Kue Lapis Talas Bogor

Gambar
Pada hari Jum'at, 29 Juni 2018 sesudah shalat Maghrib, admin jalan-jalan ke Rumah Talas, Jalan Raya Pajajaran, Bogor. Di tempat tersebut admin melihat berbagai macam produk yang terbuat dari talas. Karena admin baru pulang hari Ahad nanti, admin merencanakan untuk membeli berbagai produk dari talas ini pada esok hari (Sabtu) satu hari sebelum keberangkatan karena tempat ini memproduksi kue-kue dari talas ini setiap hari. Pada hari Sabtu, 30 Juni 2018, setelah acara Palang Merah Indonesia di Hotel Royal Amaroossa selesai pada malam hari, admin punya dua pilihan, mau silaturahmi ke rumah saudara sepupu yang puluhan tahun belum bertemu atau mau beli kue dari talas. Akhirnya admin memutuskan untuk bersilaturahmi ke rumah saudara sepupu yang ada di Bogor. Admin baru pulang dari rumah mereka jam 23.00 WIB. Ketika sampai di kamar hotel, admin menelpon resepsionis menanyakan apakah pada malam ini ada toko kue dari talas yang masih buka? Mereka menjawab tidak ada. Lalu admin menanya

Postingan populer dari blog ini

Kamus Dayak Ngaju - Indonesia

Pengantar singkat Bahasa Dayak Ngaju (4)

Laki-laki adalah "qawwam" bagi perempuan